14.11.10

Bukan Sekadar Angka


Ukuran kedewasaan menurut saya adalah bertanggung jawab dan mengambil risiko dengan semua identitas yang melekat pada dirinya. Umm…identitas yang melekat ya identitas seperti yang ada di KTP itu.
Misalnya, nama. Mampukah Anda membawa nama Anda sehingga tidak ada pernyataan “Ih, nama sama orangnya kok gak sesuai”. Tentu saja, ini nggak berlaku buat yang namanya Bagus, tapi orangnya, maaf…pas-pasan hehehe  Nama yang menyangkut sikap maksud saya.
Kedua, tempat tanggal lahir, ya…katakan umur lah…sesuai nggak sih pemikiran dan tingkah laku Anda dengan umur Anda, apa terlalu kekanakan atau justru terlalu dewasa? Perlu penilaian orang lain untuk menentukan ini. Cara mudah mengetahui kedewasaan seseorang dari umur ini sih gampang, tinggal dilihat orang-orang terdekatnya, dan bagaimana mereka memperlakukan orang tersebut.
Ketiga, agama. Nggak bermaksud SARA sih…tapi yang saya maksud di sini adalah kalau Anda sudah menentukan agama apa yang tertera di KTP Anda, pastilah Anda sudah paham harus bagaimana, iya kan? Yup, mengerjakan segala yang diperintahkan dan menjauhi larangan-Nya. Jangan habis dari beribadah Anda masih memaki orang lain, berbuat jahat, dan lain sebagainya…Bilang kalau beragama, tapi merusak tempat ibadah agama lain. Atau, bilang beragama tapi masih menjalankan laku-laku klenik. Tepok jidat dah -_-*
Keempat, umm…apa ya? O, status. Status pernikahan maksudnya. Sudah kawin (eh menikah) apa belum. Kalau sudah, berlakulah seperti orang yang sudah menikah. Jangan tebar pesona ke sana kemari.  Mengaku lajang tapi cucu segudang. Bertanggung jawablah terhadap istri atau suami Anda. Dan anak-anak Anda tentunya. Pun ketika Anda memilih untuk menjadi Atheis atau Agnostik, it's ok sepanjang Anda mempunyai argumen yang kuat.
Kelima, sebentar, saya cek dulu KTP saya :D Tempat tinggal. Ya, di mana Anda tinggal atau berada seharusnyalah Anda dapat membawa diri. Lain lubuk lain belalang. Setiap tempat ada adatnya masing-masing. Hormatilah setiap tempat dan orang yang tinggal di sana.
Ya, sebuah identitas bukan hanya berfungsi sebagai penanda ketika Anda masuk sekolah atau ketika Anda akan mendaftar periksa ke dokter, tapi sebuah tanggung jawab besar. Nah, ukuran kedewasaan diukur dari sini. Dapatkah Anda bertanggung jawab dan mengambil segala risiko dengan segala identitas yang melekat pada diri Anda? Sekali lagi, ini bukan melulu soal angka.

2 comments:

sayamaya said...

wah.. aku slh satu org yg gk sesuai ktp e, apalg agama, hahhahaha...
jd ane gk dewasa n brtgjawab ye

Meita Sandra said...

ane edit dolo hehehe